Mozilla Pamer Sensasi Firefox OS

SAN FRANCISCO- Mozilla sedang bersiap untuk merilis sistem operasi mobile besutannya, yang sepenuhnya berbasis pada teknologi web yakni Firefox OS. Perusahaan dibalik web browser Firefox itu pun memamerkan cara kerja perangkat berbasis Firefox OS di kantornya di San Francisco.
 
Dilansir dari Softpedia, Jumat (7/9/2012),  dipamerkannya perangkat berbasis Firefox OS, semakin menegaskan rencana Mozilla untuk menghadirkan ponsel tersebut di Brasil pada 2013. Mozilla juga sekaligus ingin memperlihatkan beberapa kemajuan OS mobile tersebut.
 
Menurut situs teknologi AllThingsD, platform tersebut terasa seperti browser mobile, dengan mendesain semua aplikasi berbasis pada standar HTML 5.
 
Firefox OS hadir dengan antarmuka pengguna sederhana yang mengingatkan dengan smartphone entry-level. Bahkan, platform tersebut telah dirancang agar sesuai dengan perangkat yang lebih murah, sehingga bisa masuk segmen smartphone dengan titik harga baru.
 
Tapi untuk saat ini, perusahaan tersebut sedang fokus meningkatkan kinerja OS. Seperti sistem operasi lainnya, Firefox OS juga akan memiliki gudang aplikasi yang bisa dinikmati oleh penggunanya.
 
Mozilla memamerkan sistem operasi tersebut pada pengembang perangkat ZTE, dan menegaskan bahwa juga akan ada  aplikasi utama seperti email, SMS, kalender, kamera, dan browser Firefox.
 
Secara keseluruhan, Firefox OS dinilai cukup menjanjikan, meskipun tidak memiliki terlalu banyak aplikasi untuk ditawarkan kepada para pengguna. Berbeda dengan sistem operasi lainnya yang memiliki aplikasi mobile spesifik, Firefox OS hanya akan mendukung perangkat lunak berbasis web.

0 comments:

Post a Comment