VIDEO: Microsoft Bangun Kekuatan di Cina

Microsoft membangun pusat komputasi awan di Shanghai.

Perusahaan Microsoft
Perusahaan Microsoft (Getty Images)

VIVAnews - Raksasa software Amerika Serikat, Microsoft, menambah kekuatan mereka di China. Microsoft membangun pusat komputasi awan mereka di negeri Tirai Bambu itu.

Pusat komputasi awan itu akan dibangun di kota Shanghai, Cina. Dengan demikian, Microsoft berharap ini bisa menunjang pengguna internet Cina yang saat ini tercatat memiliki 538 juta pengguna yang online hingga akhir Juli.

Microsoft juga menambah jumlah karyawannya, dengan merekrut 1.000 tenaga kerja baru. Sebanyak 600 karyawan akan ditempatkan di berbagai bidang seperti riset, penjualan dan pemasaran. Adapun 400 karyawan lain akan ditempatkan di pabrik. 

Angka ini menambah jumlah karyawan Microsoft yang saat ini tercatat sebanyak 4.500 karyawan.

Dengan tambahan armada ini, Microsoft berharap bisa menyaingi kekuatan Google dan Apple di Cina. Seperti apa tambahan armada Microsoft? Lihat videonya di tautan ini.

"Kami hormati bahwa kami punya dua pemain yang berperan besar di pangsa pasar. Kami merasa siap untuk melakukan 'serangan' dan memiliki berbagai tawaran untuk mengubah peta permainan," ucap CEO Microsoft di Cina, Ralph Haupter, seperti dikutip dari Huffington Post.
Sumber : Vivanews

0 comments:

Post a Comment