Ulang Tahun Star Trek, Google Pasang Doodle Khusus

Google menghadiahinya dengan doodle animasi yang interaktif.

Doodle Star Trek
Doodle Star Trek (ibnlive.com)

VIVAnews - Ada kejutan untuk para Trekkie atau penggemar Star Trek yang dipersembahkan oleh Google hari ini. Untuk memperingati ulang tahun ke-46 Star Trek: The Original Series, Google menghadiahinya dengan doodle animasi yang interaktif.

Doodle itu muncul di halaman utama mesin pencari Google. Dalam doodle itu terlihat huruf Google di anjungan kapal USS Enterprise.

Huruf G sepertinya menggambarkan Mr Spock, yang terlihat dari telinganya. Huruf O pertama menggambarkan karakter Nyota Uhura. Huruf O kedua sepertinya merepresentasikan James T. Kirk, yang merupakan komandan di USS Enterprise. Sedangkan Huruf L sepertinya menggambarkan Hikaru Sulu.

Interaksi bisa dilakukan dengan mengklik doodle itu. Jika kita klik pintu di anjungan utama, maka akan mengarahkan ke ruang transporter. Dengan sinar transporter, maka karakter Star Trek akan berpindah tempat ke suatu tempat yang diinginkan.

Di doodle ini, huruf O dan E terlihat berpindah ke planet yang diselimuti salju. Mereka kemudian berhadapan dengan sesosok alien.

Google pun kemudian menutup animasi doodle ini dengan theme khas Star Trek yang dibuat oleh Alexander Courage. Keseluruhan kapal USS Enterprise pun kemudian terlihat saat melintas, yang kemudian ditutup dengan tulisan "Google" berwarna kuning. 
 
Penasaran? Anda bisa mencoba berinteraksi di halaman utama mesin pencari Google sekarang.
Mengutip laman IBN Live, serial Star Trek yang orisinil pertama kali mengudara di stasiun NBC, Amerika Serikat, pada 8 September 1966 hingga 3 Juni 1969. Serial Star Trek pun kemudian terus berkembang dalam berbagai varian, misalnya The Next Generation, Deep Space Nine, Voyager, dan Enterprise.
Sumber : Vivanews

0 comments:

Post a Comment